Highlighted Posts

SMP
Type Here to Get Search Results !

Tim SMP Muhammadiyah Terpadu Moga Raih Juara 2 LCC Museum 2023 Kabupaten Pemalang

 

Penyerahan Trofi Juara

Alhamdulillah, Tim SMP Muhammadiyah Terpadu Moga berhasil meraih juara 2 lomba cerdas cermat (LCC) Museum tingkat SMP  Se-Kabupaten Pemalang tahun 2023, pada babak final yang digelar, Rabu 7 Juni  (7/6), oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pemalang

Pada babak final, SMP Muhammadiyah Terpadu Moga bersaing dengan 6 Tim untuk merebutkan juara 3 besar dan juara harapan.

Selama perlombaan, tim SMP Muhammadiyah Terpadu Moga  yang terdiri atas Almer Jabbar Ayyasy dari kelas VIII, Arsalan Firas Ruusyad dari kelas VIII, dan Nahda Sukma Arseno dari kelas VIII,  tampil semangat namun berhati-hati dalam menjawab pertanyaan.

Almer mengaku sangat terharu dan bersyukur dengan hasil yang diraih. Dia merasa perjuangan mereka bertiga tidak sia-sia dan terbayarkan dengan indah.
"Terimakasih kepada guru pembina Pak Dhoni atas bimbingannya hingga kami berhasil meraih semua ini," ujar Almer.

Sementara Prasetyo Dhoni Septanto, S.Pd., sebagai guru pendamping tim SMP Muhammadiyah Terpadu Moga, menjelaskan, timnya telah melakukan persiapan sejak beberapa hari untuk mengikuti LCC Museum Kabupaten Pemalang 2023 ini.

Pada babak Final, SMP Muhammadiyah Terpadu Moga  berhasil mengungguli tim SMPN 1 Moga, SMPN 1 Randudongkal, SMPN 4 Randudongkal dan SMPN 4 Petarukan, Arsalan CS harus mengakui keunggulan tim juara dari SMPN 2 Pulosari.

Dengan meraih juara 2, SMP Muhammadiyah Terpadu Moga berhak mendapat tropi dan uang pembinaan.

Dengan raihan Prestasi juara ini, diharapkan menjadi penyemangat seluruh siswa untuk dapat terus berprestasi yang hal tersebut merupakan turunan dari visi SMP Muhammadiyah Terpadu Moga yakni Religius, Mandiri, dan Berprestasi


















Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.